Search

BULBA Online Inovasi Mahasiswa KKN-T IPB 2020



Payakumbuh, BULBA Online, Aplikasi dari Inovasi Mahasiswa KKN-T IPB 2020 Menjadikan Bulakan Balai Kandi Sebagai Kelurahan Pertama yang Memiliki Aplikasi Pelayanan Masyarakat di Kota Payakumbuh

15 Agusutus 2020, mahasiswa Kuliah kerja nyata Tematik atau akrab disebut KKN-T IPB 2020 telah menyelesaikan KKN-nya di kota Payakumbuh khususnya di Kelurahan Bulakan Balai Kandi selama 40 hari. Inovasi yang dibuat mahasiswa KKN-T berupa aplikasi pelayanan masyarakat untuk Kelurahan.

Baca Juga: TNI Dan Polri Bedah Masjid Darul Khairat

Pembuatan aplikasi ini dilatarbelakangi oleh perlunya peningkatan layanan kepada masyarakat. Pada masa pandemi COVID-19 diharapkan tidak terjadi kerumanan di tempat umum, dengan adanya aplikasi ini masyarakat Kelurahan Bulakan Balai Kandi  bisa mendapatkan pelayanan dari kelurahan tanpa terjadinya kerumunan masa.

Pada Lokakarya II KKN-T IPB 2020 yang bertempat di kantor Kelurahan Bulakan Balai Kandi, telah dilakukan launching aplikasi BULBA ONLINE. Launching aplikasi pelayanan masyarakat tersebut didampingi oleh Indra, S.Sos selaku lurah Kelurahan Bulakan Balai Kandi, Ade Chandra SKm., M.Kes selaku Kepala Sub Bagian Perencanaan BPBD Kota Payakumbuh sebagai mitra KKN-T IPB 2020, Robby Setyadi Hardana selaku Ketua Karang Taruna Kecamatan Payakumbuh Barat dan tamu undangan lainnya. Pada acara launching aplikasi pelayanan masyarakat tersebut mendapat sambutan baik dari perangkat kelurahan.

Pada kesempatan yang sama, Indra, S.Sos selaku lurah Kelurahan Bulakan Balai Kandi mengatakan sangat berterimakasih dengan adanya aplikasi pelayanan masyarakat ini,  Pemerintah Kelurahan Bulakan Balai Kandi mengucapkan terimakasih kepada mahasiswa KKN-T IPB 2020, mudah-mudahan dengan adanya aplikasi ini masyarakat Kelurahan Bulakan Balai Kandi dapat terbantu dalam pengurusan surat dan hal lainnya yang berhubungan dengan kelurahan. Diharapkan juga KKN-T IPB dapat berlanjut untuk kedepannya sehingga inovasi baru bisa tercipta lagi untuk membangun Kota Payakumbuh menjadi lebih baik, tuturnya.

Baca Juga: Pantai Torpedo Destinasi Wisata Baru Tanjung Mutiara

Aplikasi pelayanan masyarakat yang dibuat oleh Mahasiswa KKN-T IPB 2020 berisi tentang pengurusan online berkas yang akan di urus di kelurahan, info terbaru dari kelurahan untuk Masyarakat, lokasi dan biodata kelurahan. Ilham Kurniawan salah satu mahasiswa KKN-T IPB 2020 di Kota Payakumbuh mengatakan,

Dengan adanya aplikasi ini masyarakat kelurahan Bulakan Balai Kandi bisa terbantu dalam pengursan berkas, keluruhan bisa menyampaikan informasi kepada masyarakat melalui aplikasi ini dan dengan adanya aplikasi ini bisa menjadi motivasi bagi Pemerintah daerah dan kelurahan-kelurahan lain untuk menciptakan inovasi terbaru sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa dilakukan secara maksimal, tuturnya.


DAFTRA NAMA PESERTA DAN PEMBIMBING KKN-T INSTITUT PERTANIAN BOGOR 2020

Dr. Dewi Sukma, SP, M.Si
Mahasiswa
1. Retno Khairani
2. Hasnah Niaty
3. Rahmi Hidayanti Syaiful
4. Oktobi Yuda
5. Andini Syafira Ariesa
6. Nadia Oktaviana
7. Diah Nawang Wulan
8. Mega Aprilia
9. Ilham Kurniawan
10. Nabilla Suhasfi Winarno