Wahyudi Thamrin

Polsek Koto Tangah Gelar Malam keakraban Dengan Siswa Magang


Padang,- Jajaran Polrek Koto Tangah Polresta Padang gelar malam keakraban dengan siswa magang angkatan 49 tahun 2023 pada Sabtu 24/6/23. Pada malam tersebut juga sekaligus malam pelepasan dua personil Polsek Koto Tangah yang pindah tugas dan masuk masa pensiun. Ipda Andi Sahputra SH pindah tempat bertugas serta Aiptu (purn) Jefri Rahim memasuki masa purna tugas. 

Malam keakraban tersebut dihadiri langsung oleh Kapolresta Padang Kombes Pol Ferry harahap SIK.MSI. Wakapolresta AKBP Ruly Indra Wijianto SIK.MSI, Kapolsek Koto Tangah AKP Afrino SH.MH serta seluruh personil Polsekta Padang. Juga hadir orang tua dari siswa yang magang selama 1 bulan di Polsek Koto Tangah tersebut. 

Terimakasih Bapak kapolresta, Wakapolresta serta Kapolsek Koto Tangah beserta jajaran yang telah memberikan petunjuk dan bimbingan kepada anak kami selama menjalani masa magang di Polsek Koto Tangah ini, ujar salah seorang perwakilan orang tua siswa saat diminta memberikan kata sambutan di malam keakraban tersebut. 

Tidak lupa juga salah seorang perwakilan orang tua siswa yang diminta memberikan sambutan tersebut berpesan kepada seluruh siswa yang menjalankan tugas magang tersebut, "Selaku orang tua kami bangga atas semangat dan perjuangan kalian dalam melaksanakan pendidikan menjadi anggota Polri. Dan semoga kedepan bisa menghadapi berbagai tantangan sehingga bisa menjadi anggota Polri yang profesional serta menjadi anggota yang mampu membanggakan nama Polri. 

Kedepan tantangan menjadi anggota Polri akan semakin berat. Siswa yang selesai magang setelah dilantik menjadi anggota Polri akan terjun ketengah masyarakat. Disana kalian akan bersua dengan masyarakat yang mencintai dan membenci. Semua tergantung kita dalam menjalankan tugas dan berkomunikasi dengan masyarakat nantinya, Yang penting jalankan tugas sebagai mana mestinya jika sudah menjadi anggota Polri nantinya, Pesan AKP Afrino SH MH kepada para siswa magang tersebut. 

Kombes Pol Ferry harahap SIK MSI, Kapolresta Padang dalam sambutannya menekankan agar polisi bisa menyelesaikan masalah tanpa masalah. 

Acara ditutup dengan saling tukar cendera mata antara siswa yang selesai melaksanakan masa magang dengan Kapolsek Koto Tangah.