Search

Peringati HKN Ke 56 Walikota Himbau Warga Support Tenaga Medis

Payakumbuh --- Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 56 tahun 2020 diperingati setiap 12 November. Pada peringatan HKN tahun ini, Satukan Tekad Menuju Indonesia Sehat menjadi tema utama yang diusung. 

Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto, mengatakan Hari Kesehatan Nasional ke 56 tahun ini merupakan momentum untuk kita bersyukur di era pandemi dan mengingatkan kita semua tentang pentingnya Kesehatan. Tema HKN tahun ini merupakan upaya untuk membangun masyarakat yang produktif dan aman dari Covid-19 di era adaptasi kebiasaan baru. 

Pada perayaan HKN tahun ini, Pemerintah Kota Payakumbuh tidak menggelar kegiatan yang bersifat seremonial seperti tahun dulu. Mengingat pandemi Covid-19 yang masih melanda. Menurut Wali Kota Riza Falepi, Kamis (12/11), sebenarnya HKN ini menjadi momentum bagi setiap orang untuk menyadari kalau sehat itu mahal. Percuma kalau punya banyak uang bila badan tidak sehat, ujungnya uang yang banyak akan habis untuk dipakai berobat.

Dalam momentum HKN tahun ini, saya mengimbau kepada seluruh masyarakat dan tenaga kesehatan, agar selalu disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah keterpaparan Covid-19, kata Wali Kota Riza Falepi. 

Menurutnya, sekuat apapun upaya pemerintah tidak akan cukup apabila tidak didukung oleh masyarakat dengan mematuhi protokol kesehatan. Selain itu, tujuan utama dari peringatan HKN tahun ini adalah untuk menyatukan tekad dalam mewujudkan Indonesia semakin sehat dan semangat memperjuangkan ketahanan kesehatan Indonesia. 

Sementara itu, dihubungi terpisah via telepon, Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh dr. Bakhrizal menyebut karena saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19 dan angka penularan virus Corona masih sangat tinggi, tentu perayaan HKN tahun ini akan berbeda dengan tahun sebelumnnya, dulu digelar kegiatan keramaian, ada rangkaian kegiatan digelar bersama berbagai organisasi masyarakat.

Malah, Bakhrizal menyampaikan HKN kali ini disambut dengan gerakan tepuk tangan selama 56 detik, artinya memberikan dukungan secara sportif kepada para oetugas medis yang berjuang di lini depan berperang melawan Covid-19, plus dengan menyadarkan diri agar selalu menerapkan 3M, memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan.

Insyaallah bila ada kesempatan, kegiatan yang bakal kita gelar adalah pembagian masker, nanti akan kita informasikan kembali jadwalnya, dalam waktu dekat ini, kata Kadis yang akrab disapa Dokter Bek itu. (Humas)