Search

Pemko Pariaman Bangun Giant Letter Talao Pauh


Kota Pariaman---Guna menambah daya tarik wisatawan mengunjungi objek wisata Waterfront Talao Pauah Kota Pariaman, Pemerintah Kota melengkapi salah satu destinasi wisata favorit tersebut dengan Gian Letter Talao Pauh,  yang sekarang dalam proses pengerjaan. 
Baca Juga: Penggiat Wisata Air Talago Anguih Lintau, Gelar Lomba Mancing
Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Asrizal,  membenarkan sedang ada pengerejaan pembangunan giant letter tersebut.
Giant letter itupun akan dilengkapi dengan logo Pemko, PU dan Bank Nagari lengkap dengan lighting atau pencahayaanya, ujarnya Saat Dihubungi Media Center (MC) Kota Pariaman via telpon Rabu kemaren,
Menurut Asrizal, sumber dana pembanguanan gian letter tersebut berasal dari dana CSR Bank Nagari dan kita sebagai penanggung jawab pelaksanan pembangunan.
Selain sebagai merek penanda identitas sebuah daerah, tujuan dibangunnya gian letter ini sebagai salah satu spot untuk berswafoto bagi pengunjung objek wisata tersebut.katanya. 
Sehingga nantinya bisa disebarkan di media sosisal oleh pengunjung, secara tidak langsung telah menjadi ajang promosi objek wisata Kota Pariaman. 
Baca Juga: 27 Warga Sumbar Terkonfirmasi Positif Corona
Asrizal menambahkan, lama pekerjaan dari Gian Letter Talao Pauh ini diperkirakan tiga minggu ke depan selesai. Diharapkan pemasangan giant letter  menambah daya tarik objek wisata tersebut,tutupnya.(humas)