Search

Pasar Ekraf 2020 Dihari ke 13 Dimeriahkan Penampilan Vanny Vabiola


Payakumbuh - Dihari ke 13 pelaksanaan pasar Ekonomi Kreatif (ekraf) 2020 pengunjung selain disuguhkan kuliner lokal dari 10 kenagarian yang ada di Kota Payakumbuh juga mendapat hiburan dari artis minang yang saat ini sedang populer. Vanny vabiola pada Sabtu 28/11 hibur pengunjung Pasar Ekraf 2020 yang di laksanakan di Agam Jua Art And Culture Cafe dekat Taman Terbuka Hijau Batang Agam.

Penampilan Vanny Vabiola dengan suara emasnya melantunkan lagu minang memukau pengunjung di gelaran iven yang didanai APBD Pemprov Sumatera Barat dan dilaksanakan oleh Masyarakat Peduli Seni Budaya (MPSB) Kota Payakumbuh.

Bahkan, Ketua DPRD Provinsi Sumbar Supardi sempat berduet dengan artis minang asal Kota Padang yang bersuara tinggi tersebut.

Uni Vanny biasanya aktif di youtube, mengcover lagu-lagu yang hits di zamannya, sekarang dihadirkan di Pasar Ekraf 2020, tentu rasa penasaran orang-orang dengan sosoknya dapat terobati dengan tampil disini, kata Deni Rianto, Ketua Pantia.

Pada pagelaran Pasar Ekraf 2020 ini panitia menekankan bagi pengunjung untuk tetap taat pada protokol kesehatan. Sesuai dengan prokes yang di bunyikan di perda AKB Sumbar seluruh yang hadir diacara ini wajib ikuti prokes kata Deni Rianto.

Vanny Vabiola pun menyampaikan apresiasi dengan telah diundang dalam iven ini, dirinya juga mempersembahkan lagu berjudul Guru Urang Maimbaunyo, Ciptaan Husin Daruhan. Menceritakan seorang anak manusia yang berjuang dari bawah. Hingga menjadi orang besar di Sumatera Barat.

Saya sangat senang tampil ini, merasakan makanan khas bundo kanduang 10 nagari di Payokumbuah. Lagu yang khusus berjudul Guru Urang Maimbaunyo ini diharapkan ada pelajaran yang bisa diambil, yaitunya sosok yang diceritakan dalam lagu menjadi motivasi bagi generasi muda, kegigihan, komitmen, dan semangat juangnya membuatnya berhasil, tutur Vanny. (Rel)